Tingkatan Jiwa menurut Thomas Aquinas

Thomas Aquinas menjelaskan tingkatan-tingkatan jiwa. 

  1. Jiwa vegetatif: Tingkatan jiwa yang paling rendah yang terdapat pada tumbuh-tumbuhan ada juga dalam manusia, yaitu kemampuan untuk berkembang biak.

  2. Jiwa sensitif:  Jiwa ini tidak dimiliki oleh tumbuh-tumbuhan tetapi dimiliki binatang-binatang non-rasional dan manusia. Jiwa ini berkaitan dengan rasa. Maka pohon tidak merasa sakit kalau ditebang, sebab pohon tidak memiliki jiwa sensitif. Lain halnya dengan binatang non rasional dan manusia, merasa sakit kalau tubuhnya terluka karena dia memiliki jiwa sensitif.

  3. Jiwa rasional: Khas manusia berupa kemampuan berpikir. Manusia memiliki jiwa yang sempurna: jiwa vegetatif, jiwa sensitif dan jiwa rasional.

Ini bukan tiga jiwa, tetapi satu jiwa yang memiliki semua elemen: vegetatif, sensitif, dan rasional, karenanya disebut dengan jiwa sempurna.


Sumber: Sandur, Simplisius: Etika Kebahagiaan, Fondasi Filosofis Etika Thomas Aquinas, Penerbit Kanisius, 2019, hal 229.


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tingkatan Jiwa menurut Thomas Aquinas"

Post a Comment